sistem oss indonesia

Aplikasi IUI dan Izin Ekspansi Kini Terintegrasi dengan Sistem OSS

InCorp Editorial Team

Daftar Isi

Layanan perizinan untuk Izin Usaha Industri (IUI) dan Izin Ekspansi wajib untuk diproses melalui sistem Online Single Submission (OSS) di Indonesia.

Apa Itu Sistem OSS?

Pemerintah Indonesia telah mengeluarkan beberapa kebijakan ramah bisnis agar menjadi semakin sederhana bagi investor asing untuk memulai bisnis di negara kepulauan ini, termasuk peluncuran sistem OSS. Mulai beroperasi sejak Juni 2019, OSS mewajibkan pengusaha yang ingin memulai atau melakukan ekspansi bisnis di Indonesia untuk menggunakan sistem OSS untuk mengajukan izin yang diperlukan, baik yang wajib maupun yang opsional.

Ini menjadi berita baik bagi pengusaha asing karena investor tidak lagi perlu mengajukan izin dan mengambilnya dengan mengunjungi beberapa kantor pemerintahan.

Artikel terkait: Sistem Online Single Submission dan Nomor Induk Berusaha di Indonesia

Izin untuk Perusahaan Industri

Izin Usaha Industri (IUI)

Diatur dalam Peraturan 15/2019, ada dua izin yang terkait secara spesifik dengan perusahaan industri: IUI dan izin ekspansi. Ini wajib bagi semua perusahaan industri, apapun ukurannya, untuk memperoleh IUI.

IUI dapat dibedakan menjadi tiga kategori:

  • IUI kecil untuk perusahaan kecil
  • IUI menengah untuk perusahaan menengah
  • IUI besar untuk perusahaan besar

Penentuan kategori berdasarkan jumlah karyawan dan/atau nilai investasi.

Selain sebagai fungsi utamanya, IUI juga menjadi izin yang berlaku bagi perusahaan yang menjalankan bisnis di bidang bahan mentah, hasil produksi dan penyimpanan mesin atau peralatan.

Untuk mengoperasikan perusahaan industri, perusahaan harus berada di dalam zona industri. Beberapa pengecualian berlaku untuk perusahaan yang memenuhi kriteria berikut:

  • Terletak di kabupaten/kota yang tak memiliki zona industri
  • Dikategorikan sebagai perusahaan kecil atau menengah tanpa risiko potensial yang menyebabkan polusi lingkungan berdampak luas, atau
  • Membutuhkan bahan mentah spesial dan/atau terlibat dalam proses produksi yang membutuhkan eksekusi di lokasi khusus.

Jika perusahaan industri Anda membuat perubahan terhadap hal-hal berikut, Anda harus mengubah IUI Anda:

  • Jumlah karyawan
  • Kapasitas produksi built-in
  • Nilai investasi
  • Penambahan klasifikasi industri, dan
  • Penambahan/pemindahan lokasi bisnis.

Izin Ekspansi

Perusahaan industri hanya diwajibkan untuk mengajukan izin ekspansi jika memutuskan untuk memperluas kegiatan operasional industri. Regulasi ini berlaku terutama untuk perusahaan industri yang memanfaatkan sumber daya alam berdasarkan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL).

Sama seperti IUI, izin ekspansi juga harus diperoleh melalui OSS.

Untuk mengetahui lebih jauh tentang prosedur aplikasi izin, Anda dapat unduh di sini.

Bagaimana Cekindo dapat Membantu

Untuk konsultasi profesional tentang memperoleh Izin Usaha Industri dan izin ekspansi melalui OSS, badan usaha yang cocok serta hal-hal lain terkait dengan pendirian bisnis di Indonesia, tim kami yang terdiri dari konsultan profesional dan spesialis hukum siap melayani Anda.

Hubungi kami sekarang dengan mengisi form di bawah ini. Kami juga memiliki kantor di Jakarta, Bali dan Semarang. Kunjungi salah satu kantor kami dan kami akan senang menjawab pertanyaan Anda.

Verified by

Pandu Biasramadhan

at InCorp Indonesia

Seorang profesional selama lebih dari 10 tahun, Pandu Biasramadhan, memiliki latar belakang yang luas dalam memberikan solusi bisnis berkualitas tinggi dan komprehensif untuk perusahaan di Indonesia dan mengelola saluran kemitraan regional di seluruh Asia Tenggara.

Hubungi kami.

Lead Form ID

Pertanyaan yang sering diajukan